Jenis Alat Bantu Dengar yang Dapat Diketahui

Jenis Alat Bantu Dengar yang Dapat Diketahui – Telinga merupakan salah satu indra yang memiliki peranan yang sangat penting untuk manusia. Adanya telinga ini menjaga supaya indera pendengaran dalam keadaan baik dan sehat sampai usia senja yang pastinya juga memiliki peranan yang cukup penting.

Pada kenyataannya untuk keseharian terdapat beberapa faktor yang tidak disadari nantinya mampu menurunkan fungsi dari indera pendengarannya tersebut. Beberapa diantaranya penyebab gangguan pendengaran seperti faktor lingkungan, pengaruh dari penggunaan obat ataupun penyakit tertentu, tempat kerja yang telah akrab dengan adanya kebisingan serta penggunaan headphone yang memiliki intensitas cukup tinggi.

Apabila sebagai penderita termasuk salah satu dari adanya sekian orang yang telah mengalami gangguan pendengaran atau yang dikenal sebagai hearing loss. Tentunya dalam hal ini bisa memanfaatkan alat bantu pendengaran sebagai solusi yang paling tepat supaya tetap bisa mendengarkan semua hal.

Keberadaan alat bantu pendengar ini merupakan suatu alat yang telah dirancang secara khusus untuk membantu orang-orang yang mempunyai gangguan pada bagian pendengaran. Dari ketersediaan alat bantu dengar biasanya sudah dilengkapi adanya amplifier yang memiliki fungsi untuk meningkatkan kekuatan suara, microphone, receiver atau speaker, dan baterai.

Selain itu penggunaan alat bantu dengar yang sekarang ini sudah tersedia di pasaran terdiri atas berbagai macam jenis sehingga nantinya pengguna hanya dapat memilih sesuai dengan tingkat keparahan pada gangguan pendengaran, gaya hidup serta sesuai kebutuhannya. Dengan banyaknya pilihan tentunya dapat disesuaikan terhadap kondisi dari gangguan pendengaran yang telah dialami.

Jenis Alat Bantu Pendengaran

1. Model BTE
Pada jenis alat bantu pendengaran untuk model BTE atau belakang telinga ini merupakan salah satu model yang paling umum sehingga banyak digunakan oleh kalangan masyarakat yang mengalami gangguan pendengaran. Sesuai dengan namanya tersebut tentunya untuk model yang satu ini bisa digunakan di bagian belakang telinga.

Dalam hal ini juga terdapat tiga bagian yang digunakan untuk model ini yakni di bagian badan alat bantu pendengaran yang bisa diposisikan di belakang telinga, selang kecil yang nantinya akan menyalurkan adanya suara berasal dari receiver atau speaker menuju telinga serta earmould ataupun bentukan penampang dari telinga dengan penempatannya bisa masuk ke liang telinga untuk dijadikan muara dari tube.

Ketersediaan alat bantu pendengaran dengan menggunakan model BTE inilah yang bisa dimanfaatkan untuk keseluruhan derajat pada gangguan pendengaran. Hal itu bisa dimulai dari timbulnya gangguan pendengaran yang ringan sampai ke tahapan yang cukup berat.

2. Model Mini BTE
Jenis alat pendengaran untuk model mini BTE merupakan versi kecil dari ketersediaan model BTE sehingga sesuai untuk menunjang penggunaannya di belakang. Pada bagian yang terdapat di model yang satu ini tentunya tidak jauh berbeda dengan BTE.

Akan tetapi terlihat adanya perbedaan hanya di bagian ukurannya saja yaitu untuk bagian tube ataupun selang kecil memiliki ukuran yang lebih kecil dibandingkan dengan BTE dan bahkan hampir tidak terlihat serta untuk bagian earmold telah dirancang secara khusus dengan ukurannya yang cenderung lebih kecil dari adanya BTE. Dengan model yang ukurannya cenderung lebih mini pastinya mampu meningkatkan kenyamanan untuk setiap pengguna.

3. Model ITE
Pada penggunaan alat bantu pendengaran untuk modal yang satu ini dapat digunakan di bagian dalam telinga sehingga nantinya untuk penggunaannya cenderung lebih sedikit tidak terlihat apabila dibandingkan dengan penerapan pada model BTE. Model ITE ini bisa digunakan oleh para penderita gangguan telinga mulai dari yang paling ringan hingga yang paling berat.

Ukuran dari penggunaannya ini cenderung lebih kecil dibandingkan dengan model BTE. Dalam beberapa tipe modalnya tersebut juga terdapat fitur secara khusus seperti halnya fitur telecoil yang nantinya bisa digunakan dalam meningkatkan pendengaran selama sedang melakukan panggilan telepon berlangsung serta sistem microphone yang terarah dan nantinya mampu membantu setiap pengguna supaya tetap bisa mendengarkan suara berasal dari ruangan yang gaduh ataupun ramai.

Jenis Alat Bantu Dengar yang Dapat Diketahui

4. Model ITC
Model ITC ini sebenarnya tidak jauh berbeda dengan model ITE untuk penempatannya di bagian liang telinga. Pada penggunaan model yang satu ini bisa digunakan oleh setiap pengguna yang telah mengalami gangguan telinga untuk tingkat telinga sampai yang paling sedang.

Tidak jauh berbeda dengan penggunaan model ITE, pada jenis model ITC ini juga telah dilengkapi adanya fitur secara khusus yaitu tersedianya sistem microphone yang terarah untuk bisa digunakan dalam membantu setiap pengguna mendengarkan suara berasal dari ruangan yang lebih ramai ataupun gaduh. Akan tetapi perlu diketahui bahwasanya dari penggunaan tipe yang satu ini mempunyai sedikit kekurangan yaitu lebih rentan terhadap kotoran telinga yang nantinya bisa menimbulkan penyumbatan di bagian speakernya.

5. Model CIC
Apabila untuk model ITC memiliki ukuran lebih kecil dibandingkan dengan model ITE. Dalam penggunaan jenis model CIC inilah yang sudah memiliki ukuran cenderung lebih kecil dibandingkan dari keduanya.
Dapat dikatakan bahwasanya untuk modal yang satu ini merupakan alat bantu pendengaran yang memiliki ukuran paling kecil daripada beberapa model lainnya. Sehingga Dalam penggunaannya sendiri para pengguna seolah-olah tidak sedang menggunakan alat bantu pendengaran dan hanya terdapat senar penarik yang memiliki warna transparan yang nantinya akan tampak.

Pada penggunaan alat pendengaran inilah yang nantinya bisa dimanfaatkan oleh para penderita dengan mengalami gangguan pendengaran ringan hingga ke berat. Tidak jauh berbeda dengan penggunaan model ITC, bahwasanya pada model yang satu ini juga sangat serentan terhadap kotoran telinga yang nantinya bisa menimbulkan penyumbatan di bagian speakernya.

Jenis Alat Bantu Dengar Sesuai Kebutuhan Pengguna Previous post Jenis Alat Bantu Dengar Sesuai Kebutuhan Pengguna
Penyebab Gangguan Pendengaran dan Faktor Risiko Next post Penyebab Gangguan Pendengaran dan Faktor Risiko